Senin, 30 Juni 2014

Cara Membersihkan Kamar Mandi Tanpa Bahan Kimia

Cara Membersihkan Kamar Mandi Tanpa Bahan Kimia

Cara membersihkan kamar mandi tanpa bahan kimia

Kebersihan merupakan hal terpenting yang wajib kita lakukan agar mendapatkan keindahan dan terhindar dari bahaya penyakit,tetapi karna kesibukan kita sehingga hal yang sangat penting ini menjadi terlupakan misal kebersiahan di pintu ruang shower, wastafel, jendela kamar mandi, toilet.sehingga kuman yang menempel menjadi sulit untuk dibersihkan.melalui artikel ini kami akan berbagi cara membersihkan kamar mandi.

Salah satu cara yang mesti kita ketahui adalah bahwa membersihkan dengan bahan kimia merupakan cara yang tidak dianjurkan,alasanya karna bahan kimia dapat mengancam kesehatan dan yang kami anjurkan adalah dengan bahan alami yang sangat mudah kita peroleh,misalkan seperti cuka putih atau vinegar. Cuka putih adalah pembersih rumah tangga efektif untuk membunuh jamur, bakteri, dan kuman, karena tingkat keasamannya. Membersihkan dengan cuka putih adalah cara cerdas dibanding menggunakan bahan kimia. Anda juga pasti senang mengetahui bahwa cuka itu ramah lingkungan dan sangat ekonomis.

Alat-alat yang perlu anda siapkan untuk membersihkan kamar mandi diantaranya adalah sikat, ember, kain lap microfiber, dan gayung. Apa saja langkah-langkah yang benar dalam membersihkan kamar mandi? Berikut penjelasannya yang dikutip dari Real Simple, Jumat (4/4/2014)

Pertama, bersihkan bak kamar mandi. Kosongkan air yang ada di dalam bak. Tuang beberapa sendok cuka putih kedalam bak. Diamkan selama satu jam. Kemudian gosok perlahan dengan menggunakan kain microfiber tadi. Setelah itu, bilas bak dengan menggunakan air panas.

Kedua membersihkan lantai, dinding dan langit-langit. Caranya, tuangkan cuka putih tersebut di lantai dan dinding. Diamkan selama lima menit. Gosok semua permukaan dinding dengan kain lap. Dan sikat semua permukaan lantai. Sedangkan untuk permukaan langit-langit yang tinggi, gunakan kain pel yang bertangkai panjang untuk membersihkannya.

Ketiga, membersihkan tolilet. Toilet merupakan sarang kuman terbesar dikamar mandi. Ribuan bakteri salmonella dan e coli menumpuk disini. Cara membersihkannya, tuang semangkuk baking soda ke dalam toilet. Diamkan beberapa menit, lalu sikat. Setelah bersih, bilas toilet hingga bersih. Namun jika masih endapan di toilet, gunakan batu apung untuk membersihkannya. Yang harus Anda ingat, selalu tutup toilet saat Anda ingin membilas. Karena kuman dalam toilet dapat menyebar kemana-mana. Selain itu, simpanlah sikat gigi atau peralatan mandi Anda yang rentan kuman di dalam lemari khusus.

Keempat, membersihkan wastafel. Caranya, tuang cuka putih dan baking soda ke permukaan wastafel. Kemudian siram dengan air panas. Untuk kebersihan keran, sebaiknya Anda menggunakan tisu sekali pakai yang dapat langsung dibuang. Karena jika menggunakan kain aan terlihat memenuhi wastafel.

Kelima, membersihkan tempat handuk tangan. Agar tetap bersih, ganti handuk minimal tiga sampai empat kali dalam sehari. Jangan menaruh handuk basah di dalam kamar mandi, karena dapat mengundang datangnya bakteri.

Terakhir, membersihkan ventilasi kipas angin. Cara membersihkannya, lepas penutup kipas angin, kemudian rendam dalam air hangat. Kemudian, gunakan sabun cuci piring untuk membersihkannya. Kemudian bilas. Selanjutnya bersihkan debu yang menempel pada motor dengan menggunakan kuas. Pastikan semua bagian benar-benar kering dan barukemudian ditutup kembali.

Kipas angin dikamar mandi berguna untuk membantu mengurangi pertumbuhan jamur dan lumut. Kipas angin ini juga berfungsi untuk menghirup partikel kotor di kamar mandi dan dibuang keluar. Untuk menghemat energi, pasang timer di dalamnya. Nyalakan 30 menit sebelum dan sesudah mandi.

Bagi anda yang sedang mengalami masalah pada WC (mampet,penuh,atau bau) ,kini ada cara alami tanpa harus menggunkan soda api (bahan kimia).untuk lebih jelas silahkan baca Cara mengatasi wc tersumbat